Jaman sekarang Siapa sih yang tidak ingin tampil dan terlihat jauh lebih muda dari usia mereka yang sesungguhnya. Hal inilah yang merupakan impian bagi sebagian besar para wanita-wanita diseluruh bagian penjuru dunia.
Tak heran mereka melakukan berbagai macam-macam cara untuk terlihat awet muda pada usia mereka yang mulai menua. Mulai dari berbagai perawatan-perawatan ekstra hingga menggunakan alternatif seperti susuk dan suntik silikon sebagai pilihan yang diambilnya.
Saat-saat dimana mereka menjalani Gaya Hidup yang mungkin dianggapnya Sehat untuk Atasi Gejala Penuaan Dini pada bagian anggota tubuh mereka.
Namun perawatan yang seperti itu sebenarnya tidaklah bertahan lama dan juga biasanya dapat menyebabkan infeksi serta peradangan pada bagian kulit yang diinginkan.
Nah, jika memang Anda sekalian ingin terlihat lebih muda, maka sebenarnya Anda tidak perlu melakukan perawatan-perawatan kulit yang sulit, anda sekalian cukup melakukan 4 syarat ini saja maka anda akan terlihat awet muda.
beberapa cara agar anda terlihat awet muda diantaranya adalah sebagai berikut:
1. Cuci/Bersihkan wajah 2 kali dalam sehari
Cara yang pertama ini adalah cara yang paling mudah dan tentunya sangat murah dan bahkan samasekali tidak membutuhkan biaya dalam perawatannya. Untuk yang beragama islam maka bersukurlah karena tanpa sadar anda sudah melakukannya pada saat anda mengingat dan bertemu pada sang Maha Pencipta, bahkan hingga 5 kali dalam sehari.
jika memang tidak maka minimal lakukan perawatan secara rutin dengan mencuci wajah sebanyak 2 kali sehari, hal ini bertujuan agar debu-debu serta bahan-bahan kimia yang anda pakai pada saat memakai make UP hilang dan tidak menutup pori-pori serta biasanya akan membuat jerawat Anda muncul bersemi.
2. Kurangi Penggunaan Foundation
Jika Anda sering menggunakan BB Cream,maka lanjutkan saja pemakaiannya. Karena dibandingkan dengan Anda menggunakan foundation atau yang lainnya, maka bb cream jauh lebih baik dan lebih bagus dalam memelihara dan menjaga bagian kulit anda. Teksturnya yang begitu lembut untuk kulit anda, bahkan sudah dilengkapi dengan SPF 30. Ini secara tidak langsung akan membantu melembabkan serta melindungi kulit anda terutama pada bagian wajah Anda dari radikal-radikal bebas yang terpapar pada wajah anda.
karena memang sebenarnya dalam merawat bagian wajah kita memang tidak boleh secara sembarangan, terpenting lagi anda harus memperhatikan usia juga agar perawatan sesuai dengan kebutuhan kulit anda.
3. Gunakan Retinol
Retinol sebenarnya memiliki banyak manfaat yang baik bagi kesehatan kulit. maka dari itu untuk hasil yang lebih maksimal gunakanlah secara rutin setiap hari sebelum mengoleskan krim masker saat anda akan tidur. Anda akan melihat hasil yang maksimal ketika anda bangun dipagi harinya serta bagaimana reaksi retinol bekerja pada kulit wajah Anda.
4. Konsumsi Suplemen dan Vitamin Kulit
Sekarang ini suplemen dan vitamin kecantikan banyak sekali dijumpai diapotik-apotik, maka seiring bertambahnya dengan usia anda maka kemampuan kulit untuk dapat memperbaiki dan melembapkan kulit juga semakin berkurang.
maka Tidak ada salahnya pula Anda mencoba mengkonsumsi suplemen dan vitamin yang akan membantu kulit Anda terlihat lebih lentur dan muda lagi.
Namun pastikan sebelumnya bahwa Anda tidak memiliki gejala-gejala alergi terhadap suplemen dan vitamin yang akan anda konsumsi. jika dirasa cocok maka lanjutkan jika merasa kurang cocok dan timbul gejala alergi maka hentikan pemakaiannya. Serta konsultasi kedokter kecantikan untuk mendapatkan vitamin yang cocok bagi kulit anda.